MONPERA.ID, Muba – Bupati Musi Banyuasin, H.M Toha melalui Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Musi Banyuasin, Sutrisno, menghadiri penyerahan Surat Keputusan (SK) Badan Dapur Nasional kepada Dewan Pengurus Daerah (DPD) Badan Dapur Nasional Kabupaten Musi Banyuasin yang berlangsung di Sekayu, Sabtu (17/1/2026).
SK kepengurusan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Badan Dapur Nasional Provinsi Sumatera Selatan, Rahidin H Anang, kepada Ketua DPD Badan Dapur Nasional Iwan Aldes sebagai bentuk pengukuhan resmi kepengurusan Badan Dapur Nasional Kabupaten Muba.
Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Musi Banyuasin, Sutrisno, mengatakan, mengapresiasi dan dukungan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin terhadap terbentuknya kepengurusan Badan Dapur Nasional di Kabupaten Musi Banyuasin. Untuk itu pihaknya berharap agar organisasi tersebut dapat bersinergi dengan pemerintah daerah dalam mendukung program ketahanan pangan, peningkatan gizi masyarakat, serta pemberdayaan potensi lokal.
“Pemerintah Kabupaten Muba menyambut baik kehadiran Badan Dapur Nasional. Kami berharap kepengurusan yang baru dapat segera bekerja, berkolaborasi, dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat,” katanya.
Untuk itu, dengan terbentuknya Badan Dapur Nasional Musi Banyuasin tersebut dapat menjadi prioritas untuk kesejahteraan masyarakat. Karena itu, dengan kepengurusan baru tersebut kiranya dapat mengemban amanah dengan baik.
“Saya mengucapkan selamat kepada pengurus yang baru, semoga terus bekerja demi kesejahteraan masyarakat,” tegasnya.
Dengan begitu, kedepan sinergi dapat segera terbangun melalui koordinasi dengan dinas terkait, seperti Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Kesehatan, dan dinas teknis lainnya, agar setiap program yang dijalankan sejalan dengan visi dan misi Kabupaten Muba.
Selain itu, pihaknya juga mendorong agar pengurus terus berinovasi dengan memanfaatkan potensi pangan lokal yang di miliki, baik dari sektor perikanan maupun hasil bumi lainnya, untuk diolah menjadi produk bernilai gizi tinggi.
Bahkan, dapat juga mengedukasi masyarakat yang harus terus digencarkan. Sehingga, DPD tersebut dapat menjadi motor penggerak hingga ke tingkat desa dalam mengampanyekan pentingnya pangan sehat dan bergizi bagi kehidupan masyarakat, bebernya.
Sementara, Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Badan Dapur Nasional Provinsi Sumatera Selatan, Rahidin H Anang MS, mengungkapkan, bahwa Badan Dapur Nasional hadir sebagai wadah untuk mendorong kemandirian pangan serta memperkuat peran masyarakat dalam pengelolaan pangan yang sehat dan berkelanjutan.
Dengan diserahkannya SK ini, DPD Badan Dapur Nasional Kabupaten Muba diharapkan mampu menjalankan program-program strategis yang sejalan dengan visi pembangunan daerah serta mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat Musi Banyuasin, ungkapnya.
Sedangkan, Ketua DPD Badan Dapur Nasional Kabupaten Musi Banyuasin, Iwan Aldes, menjelaskan, bahwa kegiatan tersebut merupakan momen bersejarah. Karena, penyerahan SK tersebut, bukan sekadar tanda sahnya organisasi secara administrasi, melainkan sebuah mandat perjuangan.
Badan Dapur Nasional hadir di Kabupaten Musi Banyuasin dengan satu tekad: mendukung penuh Tugas pemerintah dalam Memastikan ketersediaan Kebutuhan SPPG, dalam hal Sayur-mayur, Buah-buahan Hewan ternak Untuk kebutuhan memasak, jelasnya.

