Terobosan M Raimon Lauri AR Capai Target PAD 100 Persen Lebih, Hingga Dirotasi jadi Kepala DPMPTSP

MONPERA.ID, Palembang – M Raimon Lauri AR, belum genap 10 bulan menjabat sebagai Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) di rotasi menjadi Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP).

Diketahui berbagai inovasi dilakukan lulusan IPDN itu dalam mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Palembang, seperti, pengurangan pokok dan penghapusan administrasi pajak.

Dengan program tersebut capaian PAD melonjak tajam dengan tercapainya target PAD Tahun 2024 sebesar Rp 1.159.416.296.750 atau 100,39 persen. Angka tersebut sudah melewati target yang ditetapkan tahun 2024 sebesar Rp 1.154.968.000.000. Data ini berdasarkan realisasi PAD Kota Palembang tertanggal 19 Desember 2024.

Sebelum duduk sebagai Kepala Bapenda kota Palembang pada 5 Maret 2024, M Raimon Lauri AR, menjabat sebagai Kepala Dinas Perdagangan Kota Palembang dengan berbagai penghargaan diraihnya, hingga pada Jumat 20 Desember 2024 ia dilantik menjadi Kepala DPMPTSP dan tetap menjadi Plt Kepala Bapenda kota Palembang.

Berikut 5 nama pejabat eselon II yang dirotasi,
Adapun beberapa pejabat yang dilantik, yakni:

1. Ir. H. Gunawan, M.T.P yang sebelumnya Kepala DPMPTSP Kota Palembang dilantik menjadi Kepala Dinas Perdagangan kota Palembang

2. Ahmadi Damrah yang sebelumnya Staff Ahli Walikota Bidang Keuangan, Pendapatan Daerah, Hukum & HAM Kota Palembang dilantik menjadi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) kota Palembang

3. Isnaini Madani yang sebelumnya Kepala Dinas Perdagangan kota Palembang dilantik menjadi Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan

4. M Raimon Lauri yang sebelumnya Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) kota Palembang dilantik menjadi Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) kota Palembang

5. Edison yang sebelumnya Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) kota Palembang dilantik menjadi Staf Ahli Walikota Bidang Keuangan Pendapatan Hukum & HAM

Pj Wali Kota Palembang, Cheka Virgowansyah, mengatakan, rotasi jabatan guna melakukan penyegaran di lingkungan Pemerintah kota Palembang, ia menegaskan akan kembali melakukan pelantikkan guna mengisi beberapa kekosongan jabatan.

“Kita bertahap, yang mana telah bisa kita lakukan maka kita lakukan. Dan beberapa yang kosong kita lihat nanti,” pungkasnya.