MONPERA.ID, Palembang – Usai Dilantik jdi Gubernur Sumsel, Herman Deru Instruksikan kepada pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel yang selama ini tidak sejalan dengan dirinya dan wakil Gubernur Cik Ujang segera mengundurkan diri, sebelum dipecat.
“Yang merasa tidak satu frekuensi, sekali lagi tidak usah diteruskan, betul dengan kesadaran yang paling tepat PNS tegak lurus di tengah, sebab ini mengandung konsekuensi, secara personal kita harus seirama. Kalau kita dipimpin orang yang tidak kita suka pasti hasilnya tidak baik, kalau anda tidak suka dengan saya pergi saja, tidak usah nungguin aku, daripada tanda tangan saya yang harus berhentikan dan ini sudah fix kata-kata saya dan sudah tahu semua,” katanya, saat menyampaikan pidato perdananya usai dilantik, Kamis (20/2/2025).
Meski begitu, secara personal HD mengaku silaturahmi harus tetap terjalin baik, meski tidak lagi berada di gerbong dirinya dan Cik Ujang nanti.
“Secara pribadi kita tetap baik, Anda saya pimpin sudah merasakan ada manis enak tidak enak saya pimpin, ketika Anda sudah menentukan pilihan tidak ke Herman Deru, kenapa kamu mau balik lagi. Jadi dengan menggunakan prosedur akan saya manfaatkan prosedur kalau tidak sreg lagi, independen dan tegak lurus akan saya hormati,” pungkasnya.