MONPERA.ID, Palembang – Dalam mengenang hari pahlawan Tahun 2025, Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru, meminta kepada jajaran pemerintah dan masyarakat Sumatera Selatan, untuk menghargai jasa para pahlawan dengan memperbaiki etos kerja.
Hal itu terungkap saat dirinya memimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Taman Makam Pahlawan Ksatria Ksetra Siguntang Palembang, Senin (10/11/2025).
Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru, mengatakan, upacara peringatan Hari Pahlawan serta berziarah ke Taman Makam Pahlawan, merupakan salah satu cara yang penting untuk mengenang jasa dan pengorbanan para pahlawan. Tetapi, tidak cukup hanya sekedar mengenang, namun dengan tindakan yang nyata.
“Ayo kita perbaiki etos kerja, semangat melayani. Karena, pahlawan kita telah berkorban maka kita diberi tanggung jawab untuk menjalankan roda pemerintahan yang dicita citakan para pahlawan terdahulu,” katanya.
Untuk itu, peringatan Hari Pahlawan tersebut diharapkan menjadi momentum bagi seluruh elemen masyarakat Sumatera Selatan, untuk merefleksikannya dalam dedikasi membangun daerah.
Karena, kegiatan tersebut menjadi wujud penghormatan tertinggi dari Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan, terhadap para pahlawan yang telah berjuang dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia (RI), tegasnya.


