MONPERA.ID, Palembang – Wakil Gubernur Sumatera Selatan, Cik Ujang, secara resmi membuka acara Sultan Muda Digination Fest Piala Gubernur Sumsel Tahun 2025, yang berlangsung di Gedung Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Sumatera Selatan, Jum’at (17/10/2025).
Wakil Gubernur Sumatera Selatan, Cik Ujang, mengatakan, Sultan Muda Digination Fest merupakan sebuah event yang secara khusus dirancang untuk mendorong lahirnya generasi muda yang kreatif, inovatif, dan melek digital di Sumatera Selatan. Namun, harus dengan penguasaan teknologi digital guna kemajuan daerah di masa mendatang.
“Acara ini adalah wadah yang sangat strategis. Generasi muda Sumsel harus menjadi motor penggerak dalam menghadapi tantangan era digital. Kami berharap, melalui festival ini, akan lahir inovasi-inovasi yang dapat memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan daerah,” katanya.
Namun, yang pasti dengan telah dibukanya acara tersebut merupakan komitmen Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan, untuk menciptakan ekosistem yang mendukung kreativitas dan literasi digital di kalangan pemuda. Sehingga,ini diharapkan dapat menjadi agenda tahunan yang mampu melahirkan talenta-talenta digital terbaik dari Bumi Sriwijaya
“Saya selaku Wagub Sumsel, mendukung penuh kegiatan ini,” pungkasnya.